Viral soal NFT yang terjual hingga miliaran rupiah milik Ghozali, membuat banyak orang kepo tentang bagaimana cara membuat NFT art. Jenis NFT milik Ghozali sendiri, yang berhasil terjual adalah NFT berupa foto selfie. Namun, tidak hanya foto karena kamu juga bisa membuat NFT dengan bentuk lainnya.
Bentuk karya NFT art lainnya yang bisa dijual di marketplace NFT seperti OpenSea, adalah video, gambar, gif, animasi, hingga musik. Namun, tidak hanya sekadar membuat, karena untuk menjadikan sebuah karya menjadi NFT, harus melalui beberapa proses.
Baca Juga: Cara Jualan NFT di Binance Mudah dan Cuan!
Daftar Isi Artikel
- 1 Baca Juga: Cara Jualan NFT di Binance Mudah dan Cuan!
- 2 Pengertian NFT Art
- 3 Menentukan Blockchain Sebelum Membuat NFT Art
- 4 Cara Membuat NFT Art
- 5 Cara Menjual Karya NFT Art di OpenSea
- 6 Nikmati Karya NFT di Dunia Metaverse yang Lebih Nyata dengan VR Terbaik
- 7 Beli VR Impor Terbaik Melalui Titipbeliin.com! Aman, Mudah, Bisa Bayar Pakai Rupiah!
Nah, daripada bingung mau mulai dari mana, yuk langsung saja simak cara membuat NFT art, dari langkah awal sampai karya mu siap untuk dijual.
Sebelumnya, mari simak sekilas informasi terlebih dahulu terkait NFT art itu sendiri. Pasalnya, masih banyak orang yang belum paham apa itu NFT art, dan mengapa harganya bisa melambung tinggi sampai tak masuk akal.
Pengertian NFT Art
Bukan karya seni biasa, dilansir dari jalantikus.com NFT Art atau bisa juga disebut Crypto Art ini merupakan karya seni berbentuk digital, yang dibuat seperti biasa layaknya karya seni, lalu diterbitkan dalam bentuk token cryptocurrency.
Setelah berbentuk NFT art, selanjutnya karya tersebut bisa diakses dan diperjualbelikan di blockchain, yang sistemnya mirip seperti transaksi aset kripto lainnya seperti bitcoin, ethereum, litecoin, dan lain-lain.
Meski sama-sama diperjualbelikan di blockchain, karya NFT art dan aset kripto pada umumnya, ternyata memiliki perbedaan. Hal yang membedakan adalah NFT Art tidak memiliki nilai tukar, seperti aset kripto lain.
Sehingga, akan hanya ada satu pengguna saja yang bisa memiliki satu karya NFT, di mana kepemilikan tersebut dibuktikan dengan adanya sertifikat dari karya tersebut.
Menentukan Blockchain Sebelum Membuat NFT Art
Jika sudah paham, maka hal selanjutnya yang perlu dilakukan sebelum memulai cara membuat NFT art dan menjualnya adalah menentukan blockchain. Di mana blockchain ini bermanfaat untuk mengeluarkan karya NFT.
Nah, beberapa pilihan blockchain ini, bisa kamu pilih dan gunakan untuk mengeluarkan NFT Art pertama buatanmu:
- Flow by Dapper Labs
- Tron
- EOS
- Polkadot
- Tezos
- Cosmos
- WAX
Namun, dari semua pilihan blockchain di atas, perlu kamu ketahui juga bahwa setiap blockchain memiliki standar token yang terpisah, crypto wallet yang kompatibel, hingga marketplacenya tersendiri.
Sehingga, setelah menentukan blockchain kamu harus memilih platform untuk menghubungkan wallet serta mengunggah karya digital milikmu, yang nantinya akan diubah menjadi karya NFT art.
Sudah banyak bermunculan, berikut ini adalah beberapa platform marketplace NFT Ethereum yang bisa kamu gunakan:
- OpenSea
- Rarible
- Mintable
Dari ketiga platform atau marketplace rekomendasi di atas, kamu bisa pilih salah satunya, karena platform tersebut bisa memungkinkanmu untuk membuat NFT sendiri.
Sama seperti ketika kita ingin membuat akun di sebuah platform, kamu harus registrasi Namun, nantinya kamu harus mendaftar terlebih dahulu untuk menjadi artist yang terdaftar di platform tersebut.
Cara Membuat NFT Art
Bagaimana? Persiapan untuk membuat NFT seperti blockchain hingga akun platform apakah sudah siap? Jika sudah, mari ikuti langkah cara membuat NFT art buatanmu sendiri, seperti yang dilansir dari laman jalantikus.com beriku ini:
- Pertama, buat karya digital, bisa berupa foto, video, animasi, lagu, desain dan lainnya. Di mana karya digital tersebut nantinya akan diubah menjadi karya NFT.
- Setelah calon objek NFT berupa karya digital sudah jadi, kamu bisa langsung buat dompet digital, yang berguna untuk menyimpan mata uang crypto (Paling direkomendasikan di platform OpenSea adalah MetaMask).
- Kunjungi situs OpenSea di link berikut: https://opensea.io/. Lalu klik simbol profil di kanan atas, lalu klik My Profile.
- Buat akun dengan klik “Sign In”.
- Jika akun OpenSea sudah siap, maka kamu bisa melihat akun OpenSea milikmu.
- Untuk mengubah karya digital menjadi NFT art, kamu bisa langsung klik “Create” di kanan atas halaman, lalu klik “My Collections”.
- Setelah itu, scroll ke bawah, lalu tekan “Create New Collections”, dan pilih “Create”.
- Jika sudah masuk, kamu bisa langsung masukkan detail untuk koleksi NFT yang akan dimasukkan tersebut.
- Pilih “Add New Item” dan unggah metadata berupa karya digital berupa gambar, video, dan audio.
- Jika sudah diunggah, bisa kamu beri nama NFT Art buatanmu, di kolom yang tersedia.
- Klik “Create” dan jangan lupa lengkapi dengan tanda tangan di wallet milikmu. Hal tersebut berguna untuk mengonfirmasi pembuatan aset NFT art tersebut.
- Nah, selesai deh! NFT Art milikmu sudah muncul di laman koleksi dan siap untuk dijual!
Namun, perlu kamu ketahui juga bahwa kamu harus melakukan pembayaran biaya penerbitan atau biaya minting. Untuk nominal tidak menentu dan berbeda-beda tergantung bursa dan transaksi saat itu.
Untuk platform OpenSea sendiri, memberlakukan biaya minting menggunakan uang kripto Ethereum, yang nilainya juga menyesuaikan pada gas fee saat itu.
Jika kamu sudah melakukan pembayaran, kamu bisa langsung melakukan penerbitan dan menjual hasil karya digital NFT art milikmu.
Cara Menjual Karya NFT Art di OpenSea
NFT art kamu sudah ada koleksi? Sekarang, saatnya kamu menjual aset digital tersebut, untuk mendapatkan keuntungan. Berikut cara menjual karya kamu melalui OpenSea:
- Pertama, buka situs OpenSea lalu masuk ke akun profilmu.
- Selanjutnya, pilih NFT Art yang akan kamu jual dari wallet-mu.
- Jika sudah yakin dengan pilihan, maka bisa langsung klik “Sell”.
- Di sini saatnya kamu tentukan harga, jenis lelang, dan preferensi lainnya.
- Jika data dan harga sudah ditentukan, pilih “Post Your Listing”.
- Setelah itu, kamu akan diminta melengkapi listing, mengkonfirmasi semua detail, lalu memposting NFT art milikmu di marketplace.
- Jika sudah, dan kamu ingin melihat daftar NFT Art milikmu yang dijual, bisa klik “My Profile” dan pilih “Activity”.
Seperti karya NFT milik Ghozali, kamu juga bisa membuat karya NFT yang menarik dan memiliki cerita unik di baliknya. Intinya, semakin menarik atau bahkan absurd cerita karya NFT tersebut, maka kemungkinan semakin banyak orang yang tertarik.
Namun, tentunya hal tersebut juga patut didukung, dengan adanya komunitas yang sesuai dengan market kamu. Jika kamu menjualnya ke orang yang tidak paham seni, mungkin karya absurd akan tetap terlihat bodoh dan tidak masuk akal.
Karena, hal-hal yang seperti ini memang diperuntukkan untuk para penikmat seni. Terlebih, jika dinikmati dengan dunia digital yang dibuat seakan-akan nyata, atau biasa disebut dunia metaverse.
Maka tak heran, jika kini sudah banyak penikmat seni yang tertarik untuk melakukan berbagai kegiatan, seperti menonton pameran, berjualan, menonton film, dan lainnya, melalui dunia metaverse.
Agar lebih nyata, maka mereka akan menggunakan perlengkapan pendukung yang sangat canggih, seperti virtual reality, microphone, hingga headset khusus. Adapun beberapa merek virtual reality, kini juga sudah banyak diburu untuk bisa menikmati dunia metaverse yang lebih nyata.
Nikmati Karya NFT di Dunia Metaverse yang Lebih Nyata dengan VR Terbaik
Mulai dari merek Oculus, HP Reverb, LONGLU, Xiaomi, HTC, Pimax, dan masih banyak lagi. Dari merek-merek VR tersebut, juga masih ada berbagai variannya lagi, yang bisa dipilih sesuai spesifikasi.
Namun, beberapa merek VR terpopuler tersebut, masih banyak yang belum dijual di Indonesia. Jika ada, harganya pasti akan mahal, sehingga solusinya kamu bisa beli impor di berbagai marketplace luar seperti Amazon atau Ebay, melalui Titipbeliin.com.
Beli VR Impor Terbaik Melalui Titipbeliin.com! Aman, Mudah, Bisa Bayar Pakai Rupiah!
Mengapa harus melalui Titipbeliin? Karena, jika kamu beli VR dan perlengkapan metaverse lainnya via Titipbeliin.com, kamu akan mendapatkan beberapa keuntungan. Karena jika kamu harus beli langsung dari marketplace atau e-commerce, mungkin kamu harus punya akun PayPal, harus bayar pakai kartu kredit, dan lainnya.
Sedangkan, jika kamu beli melalui Titipbeliin.com, semua proses pembeliannya akan dibantu oleh tim Titipbeliin.com. Mulai dari proses pemesanan, pembayaran, hingga pengirimannya, bisa dibantu sampai selesai.
Nikmati juga berbagai fitur layanan Titipbeliin.com, seperti metode pembayaran yang beragam, bisa bayar pakai rupiah, biaya transparan, biaya sudah include pajak, dan pembayarannya sudah (all in) semua, sampai pesanan tiba di rumah mu.