Site icon Blog Titipbeliin & Titipkirimin

Pengalaman Belanja di iHerb 2021 Produk Original dan Murah

Pengalaman Belanja di iHerb 2021

Bukan e-commerce abal-abal, karena sudah ada banyak pengalaman belanja di iHerb 2021 yang sudah membantu banyak pelanggan di seluruh dunia, untuk dapatkan produk kesehatan dan kecantikan yang berkualitas. Wow, sebagus apa e-commerce khusus produk kesehatan dan kecantikan asal Amerika ini? Yuk intip reviewnya di sini.

Sebelum mengetahui berbagai pengalaman belanja di iHerb 2021, dari pelanggan-pelanggan setia, yuk kenalan dulu sama e-commerce iHerb ini dulu!

Sekilas Tentang iHerb

iHerb adalah salah satu perusahaan ritel e-commerce terbesar di Amerika Serikat, yang memproduksi dan menjual produk kesehatan serta kecantikan terpopuler. Bahkan, e-commerce yang berdiri sejak 1996 ini, menawarkan setidaknya 30.000 produk dari 1.200 merk ternama, di dunia.

Tidak hanya itu, sistem pengiriman produknya juga dilakukan secara langsung dari sejumlah gudang yang bersertifikasi GMP, berteknologi mutakhir, dan tak ketinggalan dilengkapi juga dengan sistem pengaturan suhu yang canggih, untuk konsumen di 188 negara dan wilayah.

Baca Juga: Daftar Produk Luar Negeri yang Akan Masuk Indonesia

Produk-produk juga dijamin berkualitas dan bermutu tinggi, sehingga iHerb selalu menghadirkan kepuasan kepada para pelanggan setia. Karena iHerb selalu berinovasi untuk memberikan yang terbaik.

Maka tak heran jika produk-produk sangat digemari pelanggan khususnya para wanita. Banyak juga para vlogger dunia, yang mempromosikan produk iHerb sebagai produk kesehatan dan kecantikan yang bagus.

Tampilan Website Simple

Setelah mengenal iHerb, yuk langsung saja ketahui pengalaman belanja di iHerb 2021 paling berkesan dan mewakili para pelanggan setia iHerb dari seluruh dunia, yang bikin kamu mau coba belanja di sini juga.

Pertama soal tampilan website iHerb, yang berdesain simple dan mudah dimengerti. Bahkan, tampilannya juga jauh berbeda dengan situs belanja online lainnya, yang cenderung penuh dengan warna, tata letak yang sulit dimengerti, dan lainnya.

Ada Pilihan Bahasa dan Mata Uang

Karena situs belanja iHerb adalah situs belanja luar negeri, maka tak heran jika website ini menggunakan Bahasa Inggris dan mata uang dollar. Tapi tenang! Buat kamu yang nggak bisa Bahasa Inggris dan kurang paham dengan perhitungan mata uang dollar, situs ini menyediakan pilihan bahasa dan bisa menggunakan mata uang rupiah.

Selain ada menu pilihan bahasa dan mata uang, kamu juga akan dimanjakan dengan sederet informasi atau deskripsi terkait produk yang sangat lengkap.

Mulai dari bahan-bahan, ukuran, cara penggunaan, komposisi, bahkan hingga review dari pelanggan. Nah, untuk para vegan atau penggemar produk kesehatan dan kecantikan organik, maka kamu bisa pilih produk yang memiliki certified organic dan berlabel vegan atau animal cruelty-free.

Jadi, untuk soal kualitas, produk-produk iHerb tak perlu diragukan lagi. Dengan produk-produk ini, kamu bisa mulai hidup sehat dengan cara yang mudah dan praktis. Ketahui juga alasan lainnya, mengapa kamu harus beli produk kesehatan dan kecantikan di iHerb!

Alasan Beli di iHerb

Tak disangka, dari pengalaman belanja di iHerb 2021, membuat para calon pelanggan baru punya rekomendasi situs belanja produk kesehatan dan kecantikan terbaik. Yuk, intip alasan mengapa kamu harus belanja di iHerb berikut ini:

1. Belanja di iHerb bantu menghindari produk palsu

Alasan pertama dari pengalaman belanja di iHerb 2021, adalah bisa membantu menghindari produk palsu. Pasalnya, kini merk-merk produk kesehatan dan kecantikan ternama, sudah banyak tiruannya.

Sehingga, calon pembeli harus lebih berhati-hati, yakni dengan membeli di tempat yang aman dan terpercaya, salah satunya di iHerb. Membeli barang di iHerb, dijamin keasliannya karena, produk langsung dikirim dari distributor resmi, dari merek-merek suplemen atau vitamin yang terkenal.

Perlu digaris bawahi, bahwa iHerb ini bukan platform marketplace seperti Amazon atau Ebay, sehingga tidak ada penjual atau seller pihak ketiga. Di iHerb, semua produk langsung dijual oleh masing-masing distributor resmi merk tersebut, jadi dijamin aman.

Namun, bukan berarti produk-produk kesehatan dan kecantikan di marketplace itu palsu, namun untuk cek keaslian dari seller pihak ketiga memang agak rumit. Kamu, harus cek sendiri, keaslian dari produk dengan mengecek deskripsi, review pelanggan sebelumnya, atau membelinya dulu agar kamu bisa benar-benar memegang produknya secara fisik.

2. Belanja di iHerb free ongkir dan sudah termasuk pajak

Jangan berubah pikiran dulu, ketika kamu melihat ada ongkir dan biaya pajak luar negeri, yang perhitungannya rumit dan mahal! Karena, belanja di iHerb, bisa bebas biaya pengiriman. Serius?

Tentu! Belanja di iHerb kamu bisa mendapatkan gratis, biaya pengiriman pesanan dari USA ke Indonesia. Namun, tidak bisa didapatkan secara cuma-cuma, sama seperti ketika kamu belanja di marketplace Indonesia.

Jadi, apa syaratnya untuk bisa dapatkan free ongkir? Di sini, kamu cukup pilih metode pengiriman dengan kurir JNE, dan melakukan pembelanjaan di iHerb minimal $80 USD atau kurang lebih sekitar Rp1.162.000, dengan kurs 1 USD atau sekitar IDR 14.350-an.

Sebelum $80USD, minimal belanja untuk dapat free ongkir adalah $40USD. Namun, di bulan Desember 2021 ini, memang mengalami kenaikan jumlah minimal belanja.

3. Harga produk lebih murah karena langsung dari distributor

Menurut dari berbagai pengalaman belanja di iHerb 2021, produk-produk di iHerb memang lebih murah, ketimbang di marketplace yang dijual dari pihak ketiga. Contohnya seperti produk vitamin dengan dosis tinggi, yakni Vitamin D3 5.000 IU dan Vitamin K2 MK-7 100 mcg atau kombinasi keduanya.

Baca Juga: Vitamin Kucing yang Bagus untuk Bulu Lebat dan Gemuk di iHerb

Harga dari produk tersebut di marketplace dan iHerb sangat jauh berbeda. Hal tersebut dikarenakan produk di iHerb dijual langsung oleh distributornya. Bahkan, harganya bisa beda setengah harga dari yang dijual seller marketplace.

4. Sistem pembayaran yang mudah

Untuk soal sistem pembayaran juga sangat memudahkan pelanggan, dari seluruh dunia. Karena e-commerce luar negeri ini menyediakan berbagai opsi pembayaran, mulai dari lewat kartu kredit/debit, DANA, Doku Wallet (IDR) dan PayPal (USD).

Meski di aplikasi tertulis Kartu Kredit, namun sebenarnya pembayaran menggunakan kartu debit juga bisa digunakan. Namun, dengan catatan khusus, yakni untuk Kartu Debit VISA yang bisa seperti yang ada di Bank Mandiri, BNI (VCN) dan Jenius.

Bagaimana? Sudah puas dengan informasi yang kamu terima terkait pengalaman belanja di iHerb 2021? Yuk, 2022 jangan beli produk kesehatan dan kecantikan di toko abal-abal! Pastikan beli produk yang berkaitan dengan tubuh, di tempat yang tepat seperti di iHerb!

Nah, buat kamu yang mau coba beli produk kesehatan dan kecantikan, untuk membuktikan pengalaman belanja di iHerb 2021, yuk simak caranya di bawah ini.

Cara Beli Produk di iHerb

Beli Produk iHerb Melalui Titipbeliin.com Lebih Praktis

Kamu baru pertama kali beli produk dari luar negeri dan merasa awam? Tenang! Karena kamu bisa tetap beli produk iHerb yang kamu inginkan melalui Titipbeliin.com.

Di sini, Titipbeliin.com akan membantu kamu untuk semua proses pemesanannya. Tidak hanya dari iHerb, pembelian produk dari situs atau e-commerce luar negeri lainnya, juga bisa!

Apa keuntungan melakukan pembelian via Titipbeliin.com? Pertama, perhitungan ongkos kirim dan pajak semua akan diurus oleh tim Titipbeliin.com, banyak promo voucher untuk bantu kurangi biaya ongkir, dan masih banyak lagi.

Intinya, beli produk apapun dari luar negeri, bisa dilakukan dengan mudah lewat Titipbeliin.com, dan kamu hanya terima beres.