Site icon Blog Titipbeliin & Titipkirimin

6 Produk Supreme Paling Banyak Dicari di Indonesia

6 Produk Supreme Paling Banyak Dicari di Indonesia

Selama bertahun-tahun, Supreme telah menghasilkan puluhan ribu produk, yang beberapa di antaranya saat ini sangat banyak peminatnya dan dapat kamu jual kembali dengan harga luar biasa. Jika kamu membuka Amazon.com, produk Supreme akan mudah kamu temukan.

Amazon adalah perusahaan teknologi global Amerika dengan berfokus pada e-commerce, streaming digital, cloud computing, dan AI. Supreme bukanlah brand yang tergolong terjangkau. Bahkan beberapa produk memiliki harga yang luar biasa.

Produk Supreme yang Paling Populer di Indonesia

Di bawah ini adalah barang Supreme yang populer, antara lain:

1. Fall/Winter Collection 2022

Supreme kembali memasarkan produk mereka untuk koleksi musim gugur dan musim dingin tahun ini atau Fall/Winter 2022 (FW22). Koleksi ini mereka perkenalkan dengan lookbook yang menampilkan tim skateboard terkenal besutan perusahaan ini.

Koleksi musim ini dibedakan dengan kombinasi tekstil, motif, pola, cetakan, bordir, dan hiasan lencana yang menakjubkan.

Seperti biasa, produk ini mengambil beberapa referensi, dan disatukan oleh perspektif khas New York yang dipandu oleh inspirasi seni unik. Tema koleksi ini juga terinspirasi dari film, olahraga, musik, masakan, gaya militer, dan pakaian kerja yang kokoh.

2. Oreo Supreme

Produk yang berikutnya adalah Oreo Supreme. Pada pertengahan Februari 2019, Supreme dan Oreo bergabung untuk memproduksi biskuit yang setidaknya diinginkan oleh para super Supreme fans. Produk Oreo ini sebenarnya polos, tetapi telah “diubah” menjadi merah, dengan logo Supreme dan Oreo pada kedua sisinya.

Dan seperti yang kamu ketahui, apa pun yang mengandung kata “Supreme” berpotensi untuk booming. Saat kemunculan biskuit Oreo Supreme ini pertama kali diungkap pada Agustus 2019 di Reddit, banyak pihak yang mempertanyakan keasliannya.

Pada umumnya, Oreo biasa bisa kamu beli dengan harga sekitar Rp10.000 di sejumlah supermarket atau minimarket. Namun uniknya, Oreo Supreme justru membanderol harga jual yang super fantastis. Lalu apa yang membuat Oreo Supreme ini begitu mahal? Jawabannya adalah karena ada nama brand “Supreme” pada produknya.

Adapun hal spesial dari produk Supreme dan Oreo ini mungkin hanya berwarna merah dan memiliki tulisan “Supreme” di atasnya. Namun, warna dan logo Supreme yang sama juga dapat terlihat pada berbagai produk dari Supreme.

Jadi, kepopuleran biskuit ini tentu hal ini tak lepas dari brand Supreme yang populer karena dianggap trendi. Sebab, banyak orang menampilkan kelas dan kekayaan mereka dengan membeli barang dari Supreme ini. Harga produk ini adalah Rp431.799 per 4 bungkus.

3. Streetwear Supreme

Salah satu faktor kenapa produk Supreme memiliki banyak penggemar di berbagai dunia ini adalah karena ada fashion streetwear-nya. 

James Jebbia mendirikan perusahaan streetwear Amerika ini pada tahun 1994. Pakaian khas kaum muda Amerika urban yang erat kaitannya dengan skateboard, hip-hop, dan punk-rock, menjadi inspirasi bagi Jebbia.

Daya tarik Supreme ditemukan dalam keputusan Jebbia untuk merilis setiap koleksi dalam jumlah kecil. Oleh karena itu, masuk akal bahwa kaum muda akan mengantre mulai pagi hari untuk membeli koleksi terbatas dari Supreme ini.

4.  Supreme T-Shirt

Tanpa t-shirt berlogo kotak Supreme, sulit membayangkan bagaimana tampilan streetwear ini nantinya. Sebab, karena itulah produk ini menjadi produk Supreme terlaris sepanjang masa.

Awalnya, James Jebbia membuat beberapa t-shirt yang salah satunya memiliki logo brand untuk memperingati pembukaan apparelnya di tahun 1994. Jebbia tidak tahu pada saat itu bahwa desain ini akan menjadi populer.

Supreme telah merilis berbagai variasi kaos berlogo kotak selama 26 tahun terakhir. Namun, yang banyak dicari adalah produk t-shirt ini. T-shirt berlogo kotak Supreme telah mencapai level yang tinggi berkat kolaborasi dengan Louis Vuitton, BAPE, COMME des GARCONS, dan banyak lagi. Harga produk ini adalah Rp2.843.923.

Namun bila kita membicarakan baju termahal di dunia, produk Supreme tidak bisa titipers lupakan.

Pada tahun 2003, Supreme dan Molodkin bekerja sama untuk merilis serangkaian t-shirt kotak logo berbagai warna. Namun, beberapa sampel t-shirt juga tersedia, tetapi hampir tidak pernah terlihat dijual. Salah satu kolaborasi mereka adalah kaos dengan gambar negatif foto dari mantan Presiden Donald Trump di bagian belakang

Banyak orang hanya melihat gambar baju ini secara online, tetapi sangat jarang melihat seseorang memakainya secara langsung atau bahkan untuk dijual. Namun, beredar kabar bahwa sebelumnya ada yang melelang seharga Rp320.000.000 di eBay.

5.  Batu Bata Supreme

Produk Supreme ini memang agak nyeleneh, tetapi banyak fans Supreme yang mencarinya. Meski begitu, Ini bukan pertama kalinya Supreme mengejutkan para pengikutnya dengan beberapa barang aneh.

Sudah menjadi kebiasaan bahwa para fans Supreme tidak sabar untuk melihat aksesori aneh apa yang akan masuk dalam koleksi terbaru, saat Supreme terus merilis barang-barang aneh. 

Hal ini yang ingin digambarkan Supreme terkait ketidaksabaran fans dan akhirnya membuat barang ‘random’ dan aneh seperti batu bata berlogo kotak Supreme.

Ketika batu bata ini rilis di pasaran, batu ini langsung mendadak viral. Awalnya, batu ini dijual seharga £40, yang setara dengan Rp800.000. Namun akhirnya, harga bata ini mengalami perubahaan dan sekarang kurang lebih sebesar Rp2.010.102. 

Dari semua barang lain yang pernah Supreme rilis, batu bata adalah satu dari sebagian produk aneh yang mereka keluarkan. Titipers akan mendapati beberapa produk aneh lainnya, seperti linggis, Supreme gloves, pisau, dan tongkat baseball.

6. Supreme Air Force 1

Ada hal yang menarik seputar sepatu ini. Itulah sebabnya untuk beberapa alasan kamu harus membelinya. Sepatu Ini adalah produk kolaborasi dari Supreme dan Nike, yakni Nike Air Force 1 x Supreme.

Supreme Air Force 1 hampir sama dengan Air Force 1 putih biasa yang harganya sekitar $90 di AS. Supreme menjual ini dengan harga awal $96, jadi tidak terlalu berbeda. Oleh karena itu, tidak sedikit orang yang tidak menyukai kolaborasi ini karena tidak ada bedanya.

Namun, bila kita melihat lebih dekat pada sepatu itu sendiri, terdapat lambang kotak merah Supreme di sisi lateral sepatu, dekat tumit. Hal ini merupakan perbedaan yang paling menonjol dari Nike Air Force 1 dan Nike Supreme Air Force 1. Logo tersebut bukan stiker yang mudah terlepas, melainkan bagian yang timbul dari sepatu tersebut.

Meski begitu, jika kamu adalah fans dari kedua brand ini, kamu memang wajib untuk memilikinya. Sebab, produk kolaborasi brand besar ini cukup jarang kamu temukan. Selain itu, harga sepatu ini sudah melambung tinggi, yakni $188 atau Rp2.799.254.

Mana Produk Supreme yang Menarik Perhatian Kamu?

Itulah beberapa barang Supreme yang banyak orang-orang cari. Barang-barang Supreme bisa kamu dapatkan lewat layanan belanja di Titipbeliin.com. Ya, kamu dapat berbelanja apa saja dengan mudah tanpa masalah berkat adanya hubungan Titipbeliin dengan toko online terpercaya di luar negeri.

Cara belinya mudah dan titipers hanya perlu menunggu dan menerima barang ketika sampai saja. Ini karena semuanya akan ditangani oleh Titipbeliin, seperti urusan bea cukai, biaya pengiriman internasional, custom clearance, dan banyak lagi.

Ada banyak pilihan untuk bertransaksi dan kamu membayar produknya menggunakan uang rupiah. Jadi kamu tidak perlu khawatir dengan sistem pembayarannya. 

Selain itu, Titipbeliin menyediakan pemesanan HP Google Pixel untuk kamu yang ingin membeli gadget atau mengganti HP kamu yang dulu dengan yang baru. 

Oleh karena itu, gunakan Titipbeliin jika kamu ingin berbelanja produk Supreme dari pasar internasional. Pasti mudah! Tertarik coba sekarang juga?