Cara Belanja di Amazon

Cara Belanja di Amazon Tanpa Kartu Kredit via Titipbeliin.com

Kamu ingin beli barang di Amazon tapi tidak punya kartu kredit? Tenang! Cara belanja di Amazon tanpa kartu kredit tetap bisa kamu lakukan, yakni via layanan jasa titip impor.

Apa Itu Layanan Jasa Titip Impor?

Layanan Jasa Titip Impor

Jadi, layanan jasa titip impor adalah sebuah perusahaan yang menawarkan pelayanan untuk bantu membelikan barang dari luar negeri, dan dikirim ke Indonesia. Saat ini juga sudah banyak layanan jasa titip terbaik yang bisa jadi pilihan.

Nah, kamu bisa gunakan salah satu layanan jasa titip terbaik seperti Titipbeliin.com, yang sudah memiliki legalitas sebagai jasa impor dan pengiriman yang aman di Indonesia.

Jadi, buat kamu yang memiliki kendala seperti:

  • Kartu kredit
  • Akun PayPal, AliPay atau jenis pembayaran asing lainnya
  • Bahasa asing
  • Belum memahami pembelian barang impor
  • Belum mengerti dalam menghitung pajak
  • Bingung dengan metode pengiriman

Tidak perlu khawatir! Karena Titipbeliin.com bisa menjadi solusi yang tepat, untuk semua permasalahan tersebut! Jadi, buat kamu yang mau beli barang di marketplace terpopuler seperti Amazon, tapi nggak punya kartu kredit tentu bisa!

Amazon Jadi Marketplace Asal Amerika Terpopuler di Dunia

Terlebih, seperti yang kita tahu bahwa Amazon menjadi salah satu marketplace luar negeri asal Amerika, terpopuler di dunia. Amazon menjual banyak jenis barang hingga merek terkenal dari berbagai kategori.

Maka tak heran, banyak orang di seluruh dunia termasuk Indonesia, yang ingin tahu cara belanja di Amazon tanpa kartu kredit. Tidak hanya lengkap, di Amazon juga tersedia banyak produk hypebeast, limited edition, hingga barang yang belum masuk di Indonesia seperti iPhone SE 2022, seri paling terbaru.

Orang Indonesia Jarang Punya Kartu Kredit

Karena proses pengajuannya yang cukup sulit, maka tidak banyak orang Indonesia yang memiliki kartu kredit. Padahal, kartu kredit memiliki banyak fitur dan manfaat, salah satunya seperti bisa digunakan sebagai alat transaksi di luar negeri.

Alasan lain orang Indonesia jarang punya kartu kredit adalah karena adanya biaya iuran tahunan yang cukup besar, meski kartu jarang digunakan.

Titipbeliin.com Solusi Beli Produk Impor Tanpa Kartu Kredit

Tapi, buat kamu yang tidak punya kartu kredit, tapi cita-cita ingin belanja barang dari luar negeri seperti di Amazon, maka bisa pakai jasa titip Titipbeliin.com, yang sudah direkomendasikan tadi.

Cara belanja di Amazon tanpa kartu kredit via Titipbeliin.com juga sangat mudah. Selain bisa bayar tanpa kartu kredit, beli produk luar negeri di Titipbeliin.com juga praktis tinggal pilih, bayar pakai rupiah, dan tinggal terima beres.

Baca Juga: Cara Import Barang dari China Bagi Pemula, Terlengkap

Penasaran dengan cara belinya? Yuk, langsung saja intip langkah-langkah cara belanja di Amazon tanpa kartu kredit melalui Titipbeliin.com.

Cara Belanja di Amazon Tanpa Kartu Kredit via Titipbeliin.com

Belanja di Amazon Tanpa Kartu Kredit
source: money.kompas.com

1. Buka Situs Amazon.com dan Pilih Barang yang Ingin Dibeli

Cara belanja di Amazon tanpa kartu kredit via Titipbeliin.com yang pertama adalah Buka situs Amazonnya. Setelah buka, kamu bisa cari barang yang ingin dibeli, dengan cara cari di kolom pencarian sesuai kategori atau merek.

Setelah sudah menemukan barangnya di list pencarian, kamu bisa langsung klik barangnya. Untuk menemukan harga terbaik, kamu bisa cek perbandingan barang lain di seller lainnya.

2. Copy Link Produk di Amazon

Selanjutnya, jika sudah memilih produk yang tepat di Amazon, bisa langsung di klik barangnya lalu “copy” link produknya.

3. Buka Website Titipbeliin.com dan Daftar Akun

Setelah copy link, kamu buka website Titipbeliin.com dan daftar akun terlebih dahulu. Bisa daftar menggunakan akun Google, media sosial, hingga no HP. Jika sudah, kamu bisa langsung login.

4. Paste Link Produk Amazon di Kolom Pencarian Web Titipbeliin.com

Jika sudah login, kamu bisa kembali ke halaman utama Titipbeliin.com, dan “paste” link produk dari Amazon tadi, di kolom pencarian website Titipbeliin.com. Setelah itu klik “Titipbeliin”.

5. Isi Data Produk Secara Manual

Lalu, akan muncul halaman baru berisi informasi produk yang kamu pilih tadi dari Amazon. Mulai dari gambar produk, harga dalam bentuk rupiah, total harga plus pajak, biaya pengiriman sampai Indonesia dan lainnya.

Namun, di halaman tersebut juga masih ada beberapa kolom informasi produk yang belum terisi. Nah, di sini kamu bisa isi secara manual, dengan melihat deskripsi produk di Amazon.

Baca Juga: Pengiriman Paket dari London ke Indonesia Dengan Jasa Titip & Kirim

Jika bingung, kamu bisa minta bantuan ke tim personal shopper Titipbeliin.com untuk menanyakan informasi produk tersebut. Seperti ukuran, berat, jenis kategori produk, harga di Amazon, foto produk, dan lainnya. Jika sudah, bisa langsung klik “beliin”.

6. Isi Data di Halaman Check out 

Nah, di langkah ini kamu bisa mengetahui cara belanja di Amazon tanpa kartu kredit. Karena di halaman checkout, kamu bisa melakukan pembayaran dengan berbagai metode selain kartu kredit.

Pilihan metodenya mulai dari Virtual Account, manual transfer bank lokal, OVO, LinkAja, hingga Alfamart!

Selain pembayaran, juga perhatikan metode pengirimannya. Untuk pengiriman dari Amerika biasanya menggunakan jalur udara, dan harga sudah tertera.

Jangan lupa isi data pribadi berupa alamat lengkap dan “pin lokasi”, karena ini penting dan mempengaruhi proses pengiriman barang domestik. Jika semua sudah terisi, bisa langsung klik “beliin”.

7. Muncul Notifikasi Pembayaran & Lakukan Pembayaran 

Setelah itu, kamu akan diantar ke halaman notifikasi pembayaran. Di mana kamu harus melakukan pembayaran dengan tenggang waktu yang ditentukan. Jadi, segera lakukan pembayaran sesuai dengan metode pembayaran yang sudah dipilih dan nominal yang tepat.

8. Selesai

cara belanja di amazon

Nah, cara belanja di Amazon tanpa kartu kredit via Titipbeliin.com sudah selesai. Selanjutnya, kamu bisa melihat informasi terkait status pesanan, mulai dari barang disiapkan, dikirim, sampai di gudang, sampai di Indonesia, dan seterusnya sampai barang akan tiba di alamat rumahmu. Status pesanan juga bisa kamu cek secara berkala melalui website, email, dan WhatsApp.

Bagaimana? Cara belanja di Amazon tanpa kartu kredit via Titipbeliin.com sangat mudah dan membantu bukan? Jadi, buat kamu para pemula yang belum punya pengalaman impor, juga bisa beli produk luar negeri via Titipbeliin.com.

Tidak hanya dari Amazon, kamu juga bisa beli produk dari marketplace atau e-commerce populer lainnya, seperti eBay, Etsy, Walmart, BestBuy, 1688.com, TaoBao, AliExpress, LEGO Official, Apple.com, dan lainnya, dari 6 negara.

Enam negara tersebut meliputi Amerika, China, Inggris, Korea Selatan, HongKong, dan Singapura, tanpa kartu kredit!

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.